ICE Institute

2022-07-06 10:41:11 oleh admin

Panduan Mahasiswa di ICE Institute

  • Link Copied to Clipboard
  • ice institute
  • ice institute

KATA PENGANTAR

 

Salam merdeka belajar!

Indonesia Cyber Education Institute (ICE Institute) merupakan marketplace pembelajaran daring Indonesia dengan galeri mata kuliah daring untuk lingkungan pendidikan tinggi di Indonesia. Sebagai lokapasar mata kuliah dari perguruan tinggi terkemuka, ICE Institute menyediakan mata kuliah dari berbagai perguruan tinggi negeri dan swasta di Indonesia yang terakreditasi dari Kemdikbud-dikti. Melalui ICE Institute, pengguna akan dimudahkan dalam memilih kuliah daring yang tepat untuk pengembangan karir di era industri 4.0.

Untuk memudahkan proses pembelajaran, ICE Institute memberikan panduan untuk berbagai aktivitas di platform ini. Panduan yang saat ini di tangan Anda, merupakan panduan pendaftaran bagi Mahasiswa yang ingin belajar di platform ICE Institute. Panduan ini dimulai dengan pendaftaran hingga aktivasi akun. Selain itu, ICE Institute juga menyediakan layanan bantuan cepat tanggap dengan menghubungi nomor kontak ICE Institute serta e-mail yang kami informasikan pada laman terakhir dalam panduan ini.

Bersama mahasiswa-mahasiswa hebat, ICE Institute mengembangkan dan meningkatkan kecerdasan serta martabat bangsa Indonesia tercinta.

Merdeka Belajar Untuk Semua!

 

PANDUAN PENDAFTARAN MAHASISWA

Dalam rangka mendukung program Merdeka Belajar dan Kampus Merdeka (MBKM) yang dicanangkan oleh Menteri Pendidikan, Kebudayaan, dan Pendidikan Tinggi, maka ICE Institute sebagai marketplace mata kuliah daring menyediakan beragam mata kuliah dari perguruan tinggi terkemuka yang dapat diikuti oleh seluruh mahasiswa di Indonesia. Dalam platform ICE Institute juga terdapat mata kuliah dari perguruan tinggi terkemuka internasional melalui edx.org yang telah bekerjasama dengan ICE Institute.

Untuk memanfaatkan platform ICE Institute, mahasiswa harus memiliki akun di platform ICE Institute. Adapun tahapan yang harus dilalui dalam proses pembuatan akun adalah sebagai berikut:

  1. Mahasiswa mendaftarkan diri ke perguruan tinggi masing-masing.
  2. Perguruan tinggi mengajukan nama-nama mahasiswa ke ICE Institute.
  3. ICE Institute melakukan seleksi.
  4. Mahasiswa yang dinyatakan lolos, akan menerima notifikasi untuk melakukan pendaftaran akun pada platform ICE Institute (www.icei.ac.id).
  5. Mahasiswa melakukan aktivasi akun.

 

PENDAFTARAN

Membuat akun di platform ICE Institute

Untuk membuat akun pada platform ICE Institute, Mahasiswa dapat mengikuti langkah-langkah berikut:

Mengakses melalui web browser dan mengetikkan URL link www.icei .ac.id/ seperti terlihat pada gambar berikut.

https://info.icei.ac.id/upload/Screenshot_from_2022-07-05_15-56-27.png

Klik Daftar untuk mendaftar sebagai peserta di ICE Institute, maka akan muncul laman seperti pada gambar dibawah ini

https://info.icei.ac.id/upload/Screenshot_from_2022-07-05_15-59-29.png

Isi kolom yang disediakan pada laman tersebut dengan data yang benar. Kolom yang harus disii adalah sebagai berikut:

Email: email peserta, wajib menggunakan email yang berdomain pada Institusi, contoh: [email protected], [email protected], dan lain-lain.

Nama Pengguna: nama akun yang ingin digunakan, karakter yang diizinkan adalah A-Z, a-z, 0-9, underscore (_) dan tanda pisah (-).

Kata Sandi: sandi pengaman, minimal 2 karakter.

NIM / NIDN: Nomor Induk Mahasiswa/ Nomor Induk Dosen Nasional

Nama Depan: nama depan mahasiswa

Nama Belakang: nama belakang mahasiswa

Nama Perguruan Tinggi: nama perguruan tinggi asal mahasiswa

Kode Perguruan Tinggi: kode perguruan tinggi asal Mahasiswa, dapat dilihat pada laman PDDIKTI dengan url: https://pddikti.kemdikbud.go.id/

Kota: kota perguruan tinggi asal

Negara: negara asal

Jenis Kelamin: Female (Perempuan), Male (Laki-laki), Other (jika tidak bersedia menyebutkan jenis kelamin)

Setelah selesai mengisi kolom pada laman pendaftaran, klik Create Account. Anda akan diarahkan ke laman Courses dan diberitahukan untuk aktivasi akun pada email yang sudah didaftarkan.

https://info.icei.ac.id/upload/page_008.jpg

Aktivasi akun

Aktivasi akun perlu dilakukan agar Anda dapat mengeksplor dan memilih mata kuliah yang Anda minati. Adapun langkah-langkah yang perlu dilakukan untuk aktivasi akun, sebagai berikut:

Masuk ke akun e-mail yang sudah didaftarkan pada platform ICE Institute.

Klik link aktivasi dengan memilih Activate Your Account seperti pada gambar dibawah ini

https://info.icei.ac.id/upload/page_009.jpg

  Jika aktivasi berhasil, Anda diarahkan ke laman Dashboard ICE Institute seperti pada gambar dibawah ini

https://info.icei.ac.id/upload/page_0091.jpg

  Masuk ke laman ICE Institute (www.icei.ac.id) dengan memilih button Masuk . Masukkan e-mail dan password pada kolom yang disediakan lalu pilih Masuk, seperti pada gambar dibawah ini

https://info.icei.ac.id/upload/Screenshot_from_2022-07-05_16-10-52.png

Anda akan diarahkan ke laman dashboard berisi galeri mata kuliah yang ditawarkan oleh ICE Institute. Galeri mata kuliah dapat dilihat pada gambar dibawah ini

https://info.icei.ac.id/upload/Screenshot_from_2022-07-05_16-14-52.png

PROSES BELAJAR DI ICE INSTITUTE

Melengkapi Data Diri

Untuk memulai perkuliahan Anda wajib melengkapi data diri, yaitu dengan cara meng-klik tanda panah ke bawah di samping nama Anda, kemudian pilih account, Lengkapi data diri Anda dengan mengisikan kolom-kolom sebagaimana tampak pada gambar

https://info.icei.ac.id/upload/Screenshot_from_2022-07-05_16-20-51.png

Jika semua kolom sudah diisi, selanjutnya update foto profile dengan cara meng-klik icon image, seperti  pada gambar dibawah ini

https://info.icei.ac.id/upload/Screenshot_from_2022-07-05_16-25-04.png

Mengikuti Proses Belajar

Untuk mengikuti proses belajar, lakukan langkah-langkah sebagai berikut:

Masuk ke laman ICE Institute menggunakan e-mail dan password yang sudah Anda daftarkan. Selanjutnya Anda langsung diarahkan kembali ke laman dashboard matakuliah yang sudah pernah Anda daftarkan. Hal ini juga dapat dilakukan dengan mengklik logo ICE Institute yang berada pada pojok kiri atas, atau meng-klik dashboard untuk masuk ke laman dashboard dan melihat daftar matakuliah yang Anda ikuti.

Untuk masuk ke matakuliah, klik View Course pada salah satu matakuliah dalam daftar Anda (lihat gambar berikut ).

Ada dua (2) jenis laman matakuliah yaitu:

Laman matakuliah platform ICE Institute

Laman matakuliah platform lainnya.

Berikut adalah contoh melihat matakuliah dengan platform ICE Institute.

Berikut adalah contoh melihat matakuliah dengan platform lainnya

Memperoleh Sertifikat

Setelah lulus matakuliah, Anda berhak memperoleh sertifikat digital yang dikeluarkan oleh Perguruan Tinggi penyelenggara matakuliah dan ICE Institute.

Untuk mendapatkan sertifikat, silakan Anda pergi ke tab unit paling akhir, kemudian tekan tombol Generate Certificate di kolom Klaim Sertifikat Anda (lihat gambar dibawah ini).

Lalu sertifikat Anda akan terunduh ke dalam komputer Anda (lihat gambar berikut).

sertifikat ICE Institute

.

.


 

Beri Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

 

0

Total Entries

0

Total Entries

0

Total Entries

Unduhan Dokument

Panduan

Anda dapat mengunduh dokument panduan terkait ICE Insitute

book

Dengan cara mengklik

Unduh

ICE Institute

  • Universitas Terbuka
  • Gedung LPPMP Lantai 2
  • Jl. Cabe Raya Pondok Cabe, Pamulang, Tangerang Selatan
  • Banten - 15437

Join Us

2024 © ICE Institute. All rights reserved.

Terms of use | Privacy policy | Sitemap